01 May 2017

Pengertian Jurnal



Jurnal adalah catatan akuntansi pertama yang dibuat berdasarkan bukti transaksi.
fungsinya untuk menyediakan catatan lengkap dan permanen dari semua transaksi perusahaan yang disusun secara urutan terjadinya transaksi sebagai referensi dimasa yang akan datang.

Langkah-langkah dalam menganalisa transaksi :
1. Tentukan jenis akun yang dipengaruhi oleh transaksi (akun aktiva, kewajiban, modal, pendapatan)
2. Tentukan akibat transaksi terhadap akun (bertambah/berkurang)
3. Tentukan debit atau kredit atas akun yang dipengaruhi oleh transaksi
4. Tentukan dan catat debit atas kredit pada jurnal umum

berdasarkan aturan debit kredit dapat disimpulkan bahwa :

sisi debit digunakan untuk mencatat kejadian
a. bertambahnya akun aktiva dan beban
b. berkurangnya akun kewajiban, modal dan pendapatan

sisi kredit digunakan untuk mencatat kejadian
a. berkurangnya akun aktiva dan beban
b. bertambahnya akun kewajiban, modal dan pendapatan

Jurnal Umum A                                                                    Hal : B
Tanggal
Ket
Ref
Debit
Kredit
C

D
E
F
G






Aturan pembuatan jurnal
a. Pada awal kolom diberi judul
b. Pada pojok kanan atas diberi halaman
c. Diisi tanggal, bulan, hari, tahun
d. Diisi nama akun yang didebit dan dikredit secara singkat tentang transaksi yang dilakukan
e. Digunakan untuk menandai ayat-ayat yang sudah dipindah bukukan atau diposting
f. Digunakan untuk mencatat jumlah yang harus didebit dari suatu transaksi
g. Digunakan untuk mencatat jumah yang harus dikredit dari suatu transaksi

Contoh :


1. 1 Des - modal : Rp 30.000.000,-
                perlengkapan : Rp 3.000.000,-
                peralatan : Rp 35.000.000,-
2. 2 Des - sewa gedung 6 bulan dibayar dimuka : Rp 15.000.000,-
3. 3 Des - membeli peralatan konter kredit Rp 5.000.000,-
4. 4 Des - menerima uang tunai dari client sebagai uang muka Rp 2.000.000,-
5. 5 Des - membayar asuransi 1 tahun dibayar dimuka Rp 4.300.000,-
6. 6 Des - membayar iklan Rp 300.000,-

Jurnal Umum :                                                             Hal :
Tanggal
Keterangan
Ref
Debit
Kredit
2013

Kas

30.000.000,-

Des
1
Perlengkapan

3.000.000,-



Peralatan

35.000.000,-



Modal


68.000.000,-
Des
2
Sewa gedung

15.000.000,-



Kas


15.000.000,-
Des
3
Peralatan kantor

5.000.000,-



Hutang piutang


5.000.000,-
Des
4
Kas

2.000.000,-



Pendaftaran diterima


2.000.000,-
Des
5
Asuransi

4.200.000,-



Kas


4.200.000,-
Des
6
Pembayaran iklan

300.000,-



Kas


300.000,-
 
Keterangan :
2 Des : Analisis akun aktiva sewa dibayar dimuka bertambah dan didebit sebesar 15 juta sedangkan akun aktiva kas berkurang.
6 Des : Analisis akun beban bertambah dan didebit sebesar 300 ribu sedangkan akun kas berkurang dan dikredit sebesar 300 ribu.


No comments: